Tim Pendamping SMK PK dari PNL Kunjungi SMKN 1 Abdya

Aceh Barat Daya - Tim pendamping Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pusat Keunggulan (PK) dari Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) mengunjungi SMK Negeri 1 Aceh Barat Daya, Sabtu (10/08/2024) lalu.

 

Kehadiran tim pendamping SMK-PK terdiri dari koordinator, Azwar, ST.,MSc, anggota, Usman, ST., MEng., PhD, Azwinur,ST., MT dan Zulkifli, S.ST., MT disambut oleh Kepala SMK Negeri 1 Abdya, Irma Suryani MPd bersama dewan guru serta tendik sekolah setempat.

 

Turut hadir Kepala Seksi Manajemen GTK dan Peningkatan Mutu Kesiswaan Cabang Dinas Pendidikan (Cabdisdik) Wilayah Abdya, Jamarudin Selian SPd.

 

Koordinator pendamping SMK-PK, Azwar mengatakan, tujuan turun langsung ke SMK Negeri 1 Abdya adalah untuk memonitoring pelaksanaan program SMK Pusat Keunggulan yang sudah ditetapkan oleh Kementeriam Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

 

"SMK Negeri 1 Abdya merupakan satu-satunya sekolah Pusat Keunggulan yang ada di daerah IX Aceh, yakni Kabupaten Abdya, Aceh Selatan, Kota Subulussalam dan Kabupaten Aceh Singkil," sebut Azwar.

 

Kata Azwar, perguruan tinggi merupakan lembaga yang melakukan pendampingan, selain memonitor juga mendampingi sekolah dalam mencapai taget.

 

Target yang di capai baik itu luaran, hasil maupun dampak output, outcome, impact yang diinginkan sesuai dengan keahlian yang dimiliki perguruan tinggi.

 

Kemudian ditambahkannya, rencana pengadaan peralatan, rencana pelatihan guru, kepala sekolah serta pembelajaran sesuai dengan pengalaman dan kualifikasi pendamping yang dimiliki oleh perguruan tinggi.

"Memantau capaian pembelajaran dan aspek link and match di sekolah sesuai dengan kriteria pendamping SMK Pusat Keunggulan, merupakan hal terpenting," ucap Azwar.

 

Kepala SMK Negeri 1 Abdya, Irma Suryani menyampaikan, ia meminta dari akademisi Politeknik Negeri Lhokseumawe agar kouta yang lulus beasiswa ditambah lagi, sehingga peluang bagi mahasiswa dari daerah khususnya asal Abdya bisa mendapatkan peluang lebih besar memperoleh beasiswa.

 

"Khusus siswa dari SMK Negeri 1 Abdya, Politeknik Negeri Lhokseumawe agar menyediakan asrama gratis bagi 10 orang mahasiswa yang kuliah di sana," pinta mantan Kepala SMK berprestasi juara satu tingkat provinsi ini.

 

Sementara itu, Kasi GTK dan Peningkatan Mutu Siswa Cabdisdik Wilayah Abdya, Jamarudin Selian, pihaknya menyampaikan terima kasih atas kunjungan tim pendamping SMK-PK dari Politeknik Negeri Lhokseumawe.


"Selama SMK Negeri 1 Abdya ini dipimpin oleh Irma Suryani, sekolah ini semakin berkembang dan sudah memiliki Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) yang dihasilkan oleh sekolah melalui Teaching Factory (TeFa)," ungkap Jamarudin.