Direktur PNL Berikan Penghargaan kepada Atlet Peraih Medali di PORSENI
Lhokseumawe – Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) mengadakan acara penghargaan khusus bagi atlet-atlet berprestasi yang berhasil meraih medali dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) yang digelar di Politeknik Negeri Malang. Acara ini berlangsung di ruang rapat direktur PNL, Senin (12/08/2024) lalu.
Dalam sambutannya Direktur PNL Ir. Rizal Syahyadi, S.T., M.Eng., Sc., IPM., ASEAN Eng., APEC Eng dalam sambutannya sangat mengapresiasi prestasi yang telah dicapai oleh para atlet, yang menunjukkan dedikasi dan kerja keras dalam kompetisi tersebut.
"Prestasi yang diraih oleh anak-anak kita dalam PORSENI tidak hanya membanggakan institusi, tetapi juga menjadi contoh nyata dari semangat juang dan komitmen terhadap olahraga dan seni. Kami sangat bangga dengan pencapaian ini dan berharap dapat terus mendukung dan memotivasi mahasiswa untuk mencapai lebih banyak lagi di masa depan," ujarnya.
“Saya juga sangat berterima kasih kepada seluruh official dan pelatih atas dedikasinya sehingga adik-adik kita dapat meraih hasil yang terbaik dan saya meminta maaf yang sebesar-besarnya karena tidak dapat hadir ke Malang karena ada tugas di Jakarta yang tidak bisa saya tinggali,” Jelas Didi biasa ia di sapa.
Penghargaan diberikan kepada atlet yang berhasil meraih medali emas, perak, dan perunggu di berbagai cabang olahraga dan seni. Para penerima penghargaan juga menerima sertifikat dan hadiah dari pihak kampus sebagai bentuk penghargaan atas usaha dan pencapaian mereka.
Acara penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk berprestasi baik di bidang olahraga maupun seni, serta menunjukkan bahwa kampus PNL sangat mendukung pengembangan bakat dan minat mahasiswa di luar akademik.
Turut hadir dalam acara ini Wakil Direktur I Muhammad Arhami, S.Si., M.Kom, Wakil Direktur II Ir. Zamzami, ST.,M.Eng, Wakil Direktur III Muhammad Arifai, S.E.,M.Acc.,Ak., CPTT. CIFRS, Seluruh kepala Jurusan, Official dan Pelatih. [HumasPNL]