Dandim 0103/Aut Kunjungi Kampus PNL

Lhoksumawe - Direktur Politeknik Negeri Lhokseumawe (PNL) Ir. Rizal Syahyadi, S.T., M.Eng., Sc  didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) PNL Ny. Nadia Rizal Syahyadi beserta Manajemen menerima kunjungan silaturahmi Dandim 0103/Aceh Utara, Letkol Inf Hendrasari Nurhono, SIP, MIP dan Ketua Persit Cabag XX Ny. Dina Hs Nurhono beserta rombongan di ruang rapat direktur Rabu, (23/11/2022) kemarin.

Mengawali sambutannya Direktur PNL Rizal Syahyadi mengucapkan selamat datang dikampus vokasi.

 

"Tentunya kebanggaan bagi kami kedatangan saudara kami dari satuan TNI," Ucap pria yang biasa disapa Didi ini.

 

Dalam kesempatan tersebut Didi juga memperkenalkan dan menjelaskan sekilas tentang profil PNL.

 

"Saat ini PNL memiliki 6 Jurusan dan 28 program studi (prodi) dan yang terbaru kami sudah membuka S2 terapan," jelasnya

 

"Kita disini adalah kampus vokasi dan didalam pemerintahan indonesia vokasi mempunyai nilai jual tersendiri," Pungkas Didi.

 

Dalam kesempatan yang sama Dandim 0103/Aceh Utara, Letkol Inf Hendrasari Nurhono, SIP, MIP mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas sambutan yang luar biasa.

 

"Alhamdulillah akhirnya kami berkesempatan datang ke PNL, dan perlu diketahui kamu juga sedang diklat vokasi yang baru dibuka minggu lalu oleh mas menteri kerjasama Universitas Indonesia dan TNI Angkatan Darat," Jelasnya.

 

Lebih lanjut Dandim 0103/ Aceh Utara berharap kepada PNL yang sudah terakreditasi Baik Sekali bisa bersinergi dengan Kodim 0103/ Aceh Utara.

 

"Dari silaturahmi ini kami berharap bisa bersinergi dengan PNL baik dengan Koramil dan Babinsa ataupun dari kelembagaan," Harap Dandim.

 

Turut hadir dalam pertemuan dari Kodim 0103/ Aceh Utara Pasi Ops dim 0103/ AUT Kapten Inf Zulkhaizir, Pasi Intel dim 0103/ Aut Lettu Inf Sarwono, Danramil 22/ Blm Kapten Arh I Wayan dan sejumlah pengurus Persit Cabang XX Dim 0103/ Aut.

 

Dari Politeknik Negeri Lhokseumawe Wadir III Ir. Sariyusda, MT, Koordinator Humas dan Kerjasama Ir. Muhammad Hatta, SST. MT,  Ka. Upt. PK2M Diana, S.E.Ak.,M.Si dan seluruh Kajur Dilingkungan PNL. []